Tips mengendarai mobil manual di tanjakan

Mengendarai mobil ditanjakan memang hal yang tidak mudah, apalagi untuk anda yang baru saja bisa menyetir, namun mengendarai mobil ditanjakan ternyata ada tips yang bisa membantu, tetapi tetap jam terbang anda dalam mengendarai mobil juga menentukan.

mobil

Ada beberapa kondisi ketika mengendarai mobil ditanjakan, berikut kondisi dan tips masing-masing :

1. Kondisi pertama adalah mobil melaju lancar ditanjakan, jika jalan kondisi menanjak namun lalu lintas lancar, hal ini cukup mudah, pastikan untuk memakai gigi persneling satu dan tekan sedikit pedal kopling untuk menyesuaikan gas mobil agar tidak tersendat atau bahkan mati.

2. Kondisi kedua adalah mobil melaju ditanjakan dalam kondisi merambat, hal ini lumayan sulit, karena anda harus pandai mengatur antara pedal gas dan pedal kopling supaya bisa seimbang, tipsnya antara pedas gas dan pedal kopling jangan pernah dilepas penuh, tinggal dimainkan saja menurut kecepatan mobil, karena jika sampai anda melepas penuh pedal gas atau pedal kopling, maka hal ini cukup beresiko karena bisa berakibat mobil mati dan berjalan mundur.

3. Kondisi berikut adalah yang paling sulit yaitu disaat lalu lintas macet dan mobil berhenti lama ditanjakan, tipsnya dengan menggunakan handbreak / rem tangan, caranya adalah tekan penuh pedal kopling dan injak pedal gas lalu lepaskan pedal kopling secara perlahan berbarengan dengan pedal gas yang ditekan semakin dalam, kemudian ketika mobil sudah mulai bergerak segera lepaskan handbreak secara perlahan juga sampai mobil berjalan kembali.