Film Animasi Battle Of Surabaya

Dalam dunia perfilman Indonesia sekarang ini mulai bisa menunjukkan taringnya, setelah kesuksesan film The Raid di kancah internasional, sekarang ini ada lagi film animasi 2D yang mempunyai kualitas setara film animasi Jepang atau Amerika, dan yang lebih hebatnya lagi film ini mengangkat kisah yang sangat heroik tentang pertempuran di Surabaya pada jaman perjuangan tempo dulu, jadi film ini selain menunjukkan prestasi dan kehebatan anak bangsa, film ini juga mengajari kita terutama generasi muda untuk selalu mengenang jasa para pahlawan.



Film ini menurut saya sangat sesuai sekali, karena memanfaatkan ketertarikan anak-anak dan para remaja terhadap film animasi, sehingga harapan untuk mereka menonton jadi sangat besar, sehingga misi dan pesan film ini bisa tersampaikan dengan mudah, Battle of Surabaya ini merupakan produksi dari MSV pictures yang juga milik dari STMIK Amikom Yogyakarta, dan film ini juga dikabarkan telah memenangkan sejumlah penghargaan antara lain INAICTA kategori digital animation oleh Menkominfo, Indigo Fellowship PT.Telkom Indonesia, juga masuk menjadi nominasi Apreciation film of Indonesia dari Mendikbud.

Dan film ini dalam waktu dekat ini akan ditayangkan di layar lebar pada bulan April 2014 mendatang, semoga  Film Battle of Surabaya ini mempunyai jalan cerita tentang Musa seorang anak yang tidak hanya menjadi tukang semir sepatu, tetapi dia juga merangkap menjadi kurir bagi para pejuang arek-arek Suroboyo dalam peristiwa pertempuran yang sangat legendaris yaitu pertempuran 10 November 1945.

Dan film ini dalam waktu dekat insyaAllah akan ditayangkan di layar lebar pada bulan April 2014 mendatang, semoga film animasi ini akan menuai sukses, sehingga bisa memicu para animator Indonesia lainnya untuk terus berkarya.