Cara Agar Lekas Hamil

Kalau anda telah berumah tangga pastilah kehamilan adalah hal yang paling anda dambakan, tapi apa jadinya bila anda atau istri anda tidak segera hamil, apalagi usia perkawinan sudah mencapai hitungan lebih dari satu tahun, banyak dokter menyarankan, apabila telah menikah dan melakukan hubungan badan secara normal dalam kurun waktu satu tahun akan tetapi istri tidak atau belum bisa hamil, maka diharuskan memeriksakan diri kedokter, baik suami atau istri, karena faktor gangguan kesuburan tidak hanya faktor dari wanita, akan tetapi pria juga menyumbang sekitar 40% bagian akan penghambat kehamilan tadi, bila anda belum terlalu lama menikah dan ingin cepat hamil dengan cara yang alami mudah dan tentu saja menyehatkan berikut ini kami tuliskan beberapa tips yang kami rangkum dari berbagai sumber.

Terlebih dahulu suami dan istri harus memeriksakan kondisi kesehatan reproduksi, takutnya bila terdapat masalah atau gangguan bahkan penyakit, bila tidak segera mendapatkan pengobatan maka usaha agar bisa cepat hamil akan terhambat bahkan kadang gagal sama sekali, sebelum terlambat maka segera periksakan diri kedokter.


Biasakan pola hidup yang sehat, bila suami atau istri masih mengkonsumsi alkohol dan merokok, maka hal ini dapat menurunkan kesuburan, atur juga pola makan anda, perbanyak makan sayur dan buah, makan yang mengandung banyak serat, gizi dan juga vitamin, bagus juga untuk menambah kesuburan, bahkan anda juga perlu mengkonsumsi vitamin C dan juga E yang juga bagus untuk meningkatkan kesuburan baik pria ataupun wanita.

Ketahui masa subur wanita, hubungan badan yang terlalu sering atau bahkan setiap hari juga kurang baik terutama untuk kualitas sperma pria, hubungan badan yang baik memiliki frekwensi kurang lebih tiga hari sekali, dan bila ingin cepat hamil maka anda para istri harus mengetahui kapan masa subur anda, bila masa subur wanita telah datang maka hubungan badan wajib anda lakukan, karena kehamilan yang terjadi akibat hubungan badan diluar masa subur prosentasenya sangat kecil sekali atau bahkan nol.

Jangan stress, kalau anda sudah menikah beberapa tahun dan belum juga mendapatkan momongan, maka perasaan stress atau tertekan adalah hal yang wajar anda alami, baik karena tekanan orang tua yang ingin cepat mendapatkan cucu, atau tekanan karena umur yang semakin bertambah, percayalah kalau anda terlalu stress atau tertekan maka itu juga bisa menghambat kehamilan.

Lakukan berdoa, bagaimana pun juga kehamilan itu Tuhan yang menentukan, perbanyak ibadah dan mendekatkan diri kepada Tuhan, maka itu akan bisa membuat kita pasrah dan ikhlas, sehingga akibatnya tingkat stress kita juga bisa berkurang, serta yang terakhir jangan lupa juga perbanyak amal dengan cara bersedekah.