Resep Bali 3T (tempe,tahu,telor)

Bagi anda yang suka dengan masakan rumahan seperti masakan bali,disini kami berikan resep masakan bali sederhana khas dari kami yaitu bali 3T (tahu,tempe,telur), sederhana dan sekaligus nikmat,cara memasaknya cepat dan tidak ribet,cocok bagi bunda yang super sibuk,sehingga tidak perlu terlalu lama menghabiskan waktu di dapur.Menu dibawah ini untuk dua sampai empat orang,mari disimak langsung :

bali tahu

*Bahan :
1.Tahu 6 iris
2.Tempe 6 iris
3.Telur 4 butir
4.Garam,gula dan penyedap rasa secukupnya

*Bumbu :
1.Bawang merah 5 siung
2.Bawang putih 4 siung
3.Cabe besar 2 biji
4.Cabe kecil 5 biji
5.Jahe 1 ruas ibu jari
6.Tomat 2 buah
7.Kemiri 3 biji
8.Kencur 1/2 ruas ibu jari

*Cara memasak :
Terlebih dahulu rebus telur sampai matang,sesudah matang goreng bersama tahu dan tempe,menggorengnya jangan terlalu matang atau terlalu kering secukupnya saja,kalau sudah matang,haluskan semua bumbu,sesudah bumbu halus,tumis bumbu tersebut bersama dengan telur,tahu dan tempe,tumis sambil tambahkan garam,gula dan penyedap rasa sesuai selera anda,setelah ditumis hingga matang atau sampai beraroma,makanan siap disajikan.