Bahasa isyarat cinta

Carla telah lama menjalin hubungan dengan martin kekasihnya, karena telah kurang lebih sekitar tiga tahun mereka berpacaran maka otomatis orang tua carla meminta agar martin segera melamarnya, lalu setelah mereka bertemu, segera saja carla menyampaikan pesan dari orang tuanya kepada kekasihnya, “ iya sabar sayang aku pasti akan segera melamar dan menikah dengan kamu, tapi bulan depan aku akan keluar kota dulu selama enam bulan untuk melaksanakan tugas dari kantor”begitulah jawaban martin….kemudian carla bertanya lagi ”tapi kamu kan serius untuk menikah dengan aku kan martin”…”jangan takut carla aku akan selalu setia denganmu, dan aku akan menepati janjiku walau apapun yang terjadi”martin berkata sambil mengecup kening kekasihnya.

bahasa cinta

Setelah martin pergi keluar kota, carla melakukan aktifitasnya seperti biasanya bekerja pada salah satu bank swasta, namun nasib buruk menimpa carla, dia tertabrak sebuah mobil dalam perjalanan ketika dia pulang dari kantor, keadaannya lumayan fatal namun jiwanya masih selamat, kaki carla mengalami patah tulang, tapi yang membuat dia dan orang tuanya sedih adalah carla harus menderita kelumpuhan dan kehilangan suara serta pendengarannya karena tabrakan itu, dengan perasaan yang sangat sedih carla meminta kepada orang tuanya untuk menjauh dari martin dan memutuskan hubungannya, carla kasihan kepada martin bila nanti menikah, martin akan terbebani mengurus dirinya yang lumpuh, bisu dan tuli, kemudian carla mengirimkan sms kepada martin dan berbohong yang mengatakan bahwa dia minta putus karena tiba-tiba orang tuanya tidak setuju dengan hubungan mereka berdua, menerima kabar tersebut martin kebingungan, dia berulang kali menelpon dan sms carla, tapi handphone carla tidak pernah aktif lagi.
Singkat cerita, karena terlalu sayang kepada anaknya, maka orang tua carla memutuskan untuk pindah rumah, agar anaknya tidak menjadi sedih bila nanti bertemu dengan kekasihnya, ditempat barunya carla memulai hidup baru, dia belajar bahasa isyarat sebagai sarana dia berkomunikasi, carla benar-benar berusaha untuk melupakan martin, dan bila dia merindukan martin, carla hanya bisa menangis.
Tak terasa satu tahun berlalu, ketika tiba-tiba kawan lama carla datang membawa sebuah surat undangan pernikahan, dengan perasaan terkejut carla membuka surat tersebut dan menemukan namanya bersanding dengan nama martin, belum sempat carla bertanya kepada kawannya tentang surat itu, muncullah martin dari balik pintu, dengan menggunakan bahasa isyarat martin berkata “aku telah menghabiskan waktu satu tahun untuk belajar bahasa isyarat ini, hanya karena aku ingin mengatakan bahwa aku cinta kamu dan akan menepati janjiku, aku akan menikah denganmu”.(Berbagai sumber).